Saturday, December 15, 2012

BWF Superseries Finals : Kalah Lagi, Rijal/Debby Gagal ke Semifinal



Ganda campuran Indonesia, Muhammad Rijal/Debby Susanto, gagal melangkah ke semifinal BWF Superseries Finals. Pasalnya, pasangan Pelatnas ini menelan kekalahan kedua dalam pertandingan terakhir penyisihan grup, Jumat (14/12/2012), di Shenzhen Bay, China.

Melawan pasangan Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, mereka menyerah dua game langsung 13-21, 10-21 dalam tempo 41 menit. Sedangkan pada pertandingan lainnya di grup yang sama, pasangan China yang merupakan unggulan keempat, Zhang Nan/Zhao Yunlei, menang 21-17, 21-17 atas unggulan kedua dari Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Dengan demikian, dua tiket dari Grup B untuk menuju semifinal diraih Joachim/Christinna sebagai juara grup, dan Zhang/Zhao sebagai runner-up. Di babak empat besar turnamen penutup tahun ini, Joachim/Christinna akan bertemu runner-up Grup A, sedangkan Zhang/Zhao menghadapi juara Grup A.

Masih ada satu pasangan ganda campuran Indonesia yang tampil di event ini, yaitu Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang tergabung di Grup A. Unggulan ketiga ini akan melakoni partai sangat krusial melawan unggulan utama dari China, Xu Chen/Ma Jin. Tak ada pilihan bagi Tontowi/Liliyana selain menang, untuk menguak asa menuju semifinal.

Sementara itu dari sektor tunggal putra Grup B, pemain China Chen Long memastikan diri maju ke semifinal sebagai juara grup, setelah meraih tiga kemenangan. Dalam pertandingan terakhir hari ini, unggulan kedua itu menang 21-15, 14-21, 21-15 atas unggulan ketiga dari Jepang, Kenichi Tago. Pendampingnya akan ditentukan oleh hasil pertandingan antara Daren Liew (Malaysia) dan Hans-Kristian Vittinghus (Denmark).

Di sektor tunggal putri Grup A, China meloloskan dua pemainnya. Unggulan utama Li Xuerui serta unggulan ketiga Wang Shixian, merebut dua tiket babak empat besar setelah meraih kemenangan di pertandingan terakhir. Li menang 21-9, 21-12 atas pemain Korea Selatan, Sung Ji Hyun, yang membuatnya melangkah dengan poin sempurna, sedangkan Wang menang 21-15, 8-21, 21-15 atas pemain Jepang, Eriko Hirose.

Sumber : kompas.com

No comments:

Post a Comment