Sunday, January 8, 2012

Persiapan Olimpiade, PB PABBSI Ingin Latihan Terpusat

Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi, Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PB PABBSI) menginginkan adanya latihan terpusat guna menyambut Olimpiade 2012.



"Dengan adanya latihan terpusat, kami bisa memantau perkembangan atlet secara utuh. Semoga saja, Program Indonesia Emas (Prima)mengabulkannya," terang Wakil Ketua Umum PB PABBSI, Syafriadi Cut Ali, kepada Bola.net.

Sebelumnya, ada tiga lokasi yang akan menjadi lokasi pembinaan atlet PABBSI. Yakni di Jakarta, Bekasi dan Lampung. Ketiga lokasi tersebut sebelumnya sudah digunakan untuk persiapan menhadapi berbagai pesta olahraga multicabang, misalnya saja SEA Games XXVI/2011.

Namun, khusus untuk Olimpiade 2012, PABBSI meminta latihan dipusatkan di Pintu Kuning Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Pasalnya, tidak ada masalah dengan penginapan dan akomodasi para atlet.

"Kalau tidak terpusat, akan sulit pengawasannya. Bagaimana pola makan dan istirahat mereka, misalnya. Termasuk, soal pengawasan keuangan, agak merepotkan. Lagi pula, di Jakarta penanganannya lebih cepat ketika terjadi cedera," lanjutnya.

Angkat besi menjadi salah satu dari lima cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade. Berbekal lima lifter putra, PABBSI masih akan mengejar peluang agar tim putri turun di Kejuaraan Kontinental Asia di Korea, yang jadi ajang kualifikasi Olimpiade pada 27 April.

"Untuk lifter putri, Indonesia memeng belum mendapatkan kuota. Ini karena lifter putri kita hanya mampu mengumpulkan 86 poin dari 98 yang disyaratkan pada dua turnamen yang diikuti. Kejuaraan Asia tersebut nantinya akan menjadi kesempatan terakhir Indonesia untuk bisa mengejar poin," tutupnya

dikutip : bola.net

No comments:

Post a Comment